Thursday, May 1, 2014

KONSEP DASAR KEHAMILAN


Konsep Dasar Kehamilan
1.         Pengertian
Menuru Federasi Obstetri Ginekologi Internasional, kehamilan didefinisikan sebagai fertilisasi atau penyatuan dari spermatozoa dan ovum dan dilanjutkan dengan nidasi atau implantasi. Bila dihitung dari saat fertilisasi hingga lahirnya bayi, kehamilan normal akan berlangsung selama 40 minggu atau 10 bulan lunar atau 9 bulan menurut kalender internasional (Prwirohardjo, 2008).
Kehamilan dimulai dari proses pembuhan (konsepsi)sampai sebelum janin lahir. Kehamilan normal berlangsung selama 280 hari (atau 40minggu atau 9 bulan 10 hari), yang perhitungannya dimulai dari hari pertama menstruasi terakhir (Cristian,2006)

2.         Diagnosis Hamil
Menurut Manuaba (2003), untuk dapat menegakkan kehamilan ditetapkan dengan melakukan penilaian terhadap beberapa tanda dan gejala hamil :
a.       Tanda dugaan hamil
1)        Amenore (terlambat datang bulan)
2)        Mual muntah
3)        Ngidam
4)        Sinkope atau pingsan
5)        Payudara tegang
6)        Sering miksi
7)        Konstipasi atau obstipasi
8)        Pigmentasi kulit
9)        Epulis
10)   
7
Varices atau penampakan pembuluh darah vena
                                                                                                
b.      Tanda tidak pasti hamil
1)      Rahim membesar sesuai tuanya kehamilan
2)      Pada pemeriksaan dalam dijumpai tanda piskacek’s, tanda hegar,tanda goodells, tanda chadwick.
3)      Pemeriksaan tes biologis positif

c.       Tanda pasti hamil
Tanda pasti hamil dapat ditentukan dengan jalan
1)      Gerakan janin dalam rahim terlihat dan terasa
2)      Denyt jantung janin  
3)      Denyut jantung janin dapat didengar dengan stetoskop leanec, alat kardiotokografi, doppler. Selain itu dapat dilihat dengan USG.

3.      Pembagian Usia Kehamilan
Kehamilan terbagi dalan 3 trimester, dimana trimester kesatu berlangsung dalam 12 minggu, trimester kedua 15 minggu (minggu ke-13 hingga ke-27) dan trimester ketiga 13 minggu (minggu ke-28 hingga ke-40) (Prawirohadjo,2008). Pembagian usia kehamilan menurut Saifuddin, 2008 yaitu trimester pertama dimulai dari konsepsi sampai 3 bulan, trimester kedua dari bulan ke-4 sampai 6 bulan, dan trimester tiga dari bulan ke-7 sampai 9 bulan.

No comments:

Post a Comment